Aplikasi Kamera Auto Focus Terbaik di Android

Tekno.Aktivitas.ID - Kamera dengan fitur autofocus akan membantu kita mendapatkan hasil bidikan gambar yang berkualitas. Selain mengandalkan fitur yang ada pada kamera bawaan android, anda bisa menggunakan aplikasi kamera autofocus dari pihak ketiga.

Aplikasi ini akan memudahkan kita untuk membidik gambar secara berkualitas terlebih dengan tambahan filter dan efek lainnya yang akan membuat hasil bidikan semakin menarik. Terlebih dengan user interfacenya yang memudahkan penggunanya.

Bahkan beberapa perusahaan kamera ternama seperti Sony ada yang merekomendasikan aplikasi kamera autofocus tertentu sebagai pendamping penggunaan smartphone android. Selain membidik gambar secara jelas, anda akan merasakan sensasi menggunakan kamera DSLR ketika mengoperasikan aplikasi ini. aneka fitur editing hingga yang mampu menampilkan blur di latar belakang terdapat pada aplikasi ini.

Bagi yang ingin mengunduh aplikasi ini, tersedia dalam versi gratis maupun berbayar yang semuanya akan diulas secara lengkap berikut ini.

Daftar Aplikasi Kamera Auto Focus Terbaik Di Android


1. Perfectly Clear


Aplikasi ini mampu memberikan hasil jepretan yang lebih baik dari aplikasi lainnya. Didalamnya terdapat fitur autofocus yang akan memperkuat tampilan objek foto anda.

Selain itu aplikasi ini juga bekerja yang bisa mendeteksi wajah dan mata anda. selain itu warna gigi yang lebih putih juga bisa disulap dengan filter yang ada didalamnya. bahkan perusahaan gadget sekaliber Sony merekomendasikan aplikasi kamera berbayar ini.

2. After Focus


Jika ingin merasakan sensasi mengambil gambar dari kamera DSLR, aplikasi ini menjadi pilihan tepat untuk anda coba. Gambar yang jerih dan latar belakang objek yang blur akan ditampilkan oleh aplikasi ini.

Sedangkan fitur filter juga tersedia didalamnya yang akan memudahkan kita mengedit gambar sesuka hati. Di playstore, aplikasi ini sudah mendapatkan unduhan sebanyak 7 juta kali dengan rating yang cukup tinggi yaitu 4.2.


3. Camera FV-5


Berbagai fitur menarik terdapat dalam aplikasi ini. antara lain ISO, keseimbangan cahaya hingga modus metering yang semuanya digunakan untuk mempercantik objek bidikan anda. selain itu anda bisa mengatur resolusi gambar, dan meninjau foto.

Selain mengedit gambar format file yang akan disimpan bisa anda atur. Aplikasi ini bisa digunakan offline dan didapatkan di playstore secara gratis.

 4. High Speed Camera


Jika anda ingin mengambil banyak gambar dalam satu bidikan gambar, aplikasi ini adalah jawaban yang tepat untuk dipilih. Di dalamnya terdapat berbagai pengaturan yang menarik termasuk autofocus.

Hanya dengan menekan layar pada area yang ingin difokuskan, aplikasi ini akan bekerja secara maksimal. Sedangkan berbagai efek menarik bisa anda dapatkan seperti mono, normal hingga stepia untuk mempercantik bidikan objek anda.

Demikian beberapa aplikasi kamera autofocus di android. Walaupun kebanyakan merupakan aplikasi gratisan sehingga terdapat beberapa iklan namun tidak membuat aplikasi kurang diminati. Selamat mencoba.

0 Komentar

Posting Komentar